Prediksi 2020 - Barcelona Juara La Liga Spanyol
Dibandingkan
musim lalu, La Liga Spanyol musim ini berjalan lebih seru dan ketat. Barcelona
dan Real Madrid menampilkan kembali pemandangan yang hilang musim lalu yaitu
persaingan ketat keduanya di puncak klasemen. Sampai pekan ke 18, Barcelona
berada di posisi pertama dengan hanya selisih 2 poin dengan Real Madrid
dibelakangnya.
![]() |
Barcelona punya trio Messi Griezmann Suarez - Photo : Yahoo Sports |
Kembalinya
Zinedine Zidane di kursi pelatih El Real membuat
Karim Benzema dkk jadi lebih kompetitif. Tidak seperti musim lalu kala
ditinggal sekaligus Zidane dan Cristiano Ronaldo, Real Madrid kepayahan dan itu
membuat Barcelona seperti melaju di tol layang Jakarta Cikampek, lancar jaya
meski tidak 100 persen mulus.
Faktor
Zidane yang hilang sudah kembali ke ruang ganti Madrid tetapi faktor lain yang
tidak kunjung tergantikan adalah Cristiano Ronaldo. Sulit menyangkal bahwa pria
Portugal yang sudah melegenda di El Real tersebut
adalah senjata utama Madrid selama nyaris satu dekade terakhir. Dan inilah yang
membuat Barcelona pantas untuk lebih diunggulkan memenangi perburuan gelar
juara Liga Spanyol musim ini.
Zidane
memang berhasil membuat Real Madrid bersaing kembali melawan Barcelona, tetapi
mereka tetap bukan tim yang tangguh untuk merebut tahta juara Liga Spanyol dari
juara bertahan Barcelona. Ketiadaan sosok yang bisa menggantikan peran Ronaldo
masih jadi problem utama mereka.
Kedatangan
Eden Hazard yang disebut-sebut akan menambal lubang yang ditinggalkan CR7
ternyata tidak sesuai harapan. Bintang sepakbola asal Belgia itu kesulitan
menemukan kinerja terbaik seperti yang ditunjukkannya bersama Chelsea. Hazard
baru melesakkan satu gol dan satu umpan, sangat jauh dari harapan yang
disematkan padanya.
Kondisi
ini membuat Karim Benzema menjelma jadi pemain terbaik Real Madrid sejauh ini. Ibarat
pepatah tiada rotan akar pun jadi, tiada Ronaldo maka Benzema pun jadi. Striker
asal Prancis yang tidak mendapatkan tempat di skuad timnas Prancis besutan
Didier Deschamps tersebut adalah pendulang gol utama El Real selepas Ronaldo hengkang ke Juventus. Musim lalu dirinya
bersaing dengan Messi dalam urusan mencetak gol dan musim ini hal yang sama
berulang lagi. Messi sudah mencetak 13 gol dan Benzema telah mengoleksi 12 gol
dalam 18 pekan berjalan Liga Spanyol.
Tanpa
mengesampingkan kapabilitas Benzema, lawan terbaik bagi Messi tetaplah seorang
Cristiano Ronaldo. Benzema hanya sebatas penantang dan bukan lawan yang punya
potensi untuk mengalahkan Messi dalam pertarungan kinerja individu. Apalagi
jika berbicara secara tim, Messi punya rekan-rekan yang ketajamannya bisa
diandalkan saat dirinya mandek.
Dalam
hal ini, Barcelona beruntung punya Luis Suarez dan Antoine Griezmann sebagai
duo penyerang yang melengkapi trio maut bersama Messi. Suarez sejauh ini adalah
pencetak gol terbanyak kedua Barcelona di La Liga sesudah Messi. Koleksi 10
golnya hanya kalah dari Karim Benzema.
Suarez
tidak sendirian dalam menopang Messi.
Antoine Griezmann, jagoan baru Barcelona di lini serang sejauh ini punya
kinerja jauh lebih baik daripada Eden Hazard di Real Madrid sebagai sesama
rekrutan baru. Griezmann sudah bikin 7 gol dan 4 assist. Total trio penyerang Barca (Messi Suarez Griezmann) sudah
melesakkan 30 gol dalam 18 laga.
![]() |
Griezmann rekrutan baru Barcelona - Photo : Win Net News |
Catatan
ini jauh diatas capaian gol trio penyerang Real Madrid yang berisikan Benzema,
Bale dan Hazard. Ketiganya total baru menyarangkan 15 gol dalam 18 laga.
Minimnya peran Bale dan Hazard menjadi penyebab utama trio ini gagal bersaing
dengan tiga penyerang utama Barcelona. Wajar jika kemudian Barcelona tercatat
sebagai tim tertajam di Liga Spanyol musim ini dengan lesakan 47 gol dalam 18
laga.
Gambaran
kondisi diatas dapat menjadi faktor utama yang akan memuluskan jalan Barcelona
untuk memenangi kembali Liga Spanyol musim ini. Fans Real Madrid harus
banyak-banyak berdoa agar Bale dan Hazard bisa menemukan performa terbaik
mereka untuk bisa mengimbangi kerja “one man show” Karim Benzema di lini serang
El Real. Meski harus diakui agar
sulit mengharapkan hal itu terjadi pada pemain seperti Bale yang
terang-terangan menyatakan tidak nyaman di Madrid atau pada Hazard yang masih
dalam proses adaptasi dengan tim dan liga yang baru.
Ini
pula yang membuat Griezmann relatif lebih cepat memberikan kontribusi di lini
serang Barca ketimbang Hazard berkat pengalaman selama beberapa musim
mengarungi La Liga bersama Atletico Madrid. Disamping itu, Valverde sudah
terbukti bisa mengatasi Zidane dalam pertarungan perebutan gelar juara La Liga
pada musim perdananya bersama Barcelona dulu. Atas dasar itu semua, Barcelona
punya alasan kuat untuk dijagokan memenangi titel juara Liga Spanyol musim ini.
Selamat untuk fans Barca.
Post a Comment