Ketika Victor Valdes Tidak Beruntung Berada Di Era Yang Sama Dengan Iker Casillas
Tapi
tidak demikian halnya jika pertanyaan itu diberikan pada pendukung Barcelona.
Nama Victor Valdes niscaya akan terlontar dari mulut fans Barcelona. Sosok yang
akhirnya mantap mengakhiri karirnya di bawah mistar gawang itu adalah kiper
andalan Barcelona pada era kesuksesan Barcelona bersama Franjk Riijkard dan Pep
Guardiola.
Kita
akan selalu mengenang Valdes sebagai salahsatu bahkan mungkin kiper terbaik
yang pernah dimiliki Barcelona. Dirinya juga akan dikenang sebagai pesaing
utama Iker Casillas pada masanya di timnas Spayol yang sayangnya persaingan itu
gagal dimenangkan Valdes. Kiper tersukses Barcelona ini boleh jadi tidak
beruntung berada pada era Iker Casillas. Valdes juga akan menjadi sedikit
cerita dari sejarah MU tentang kiper luar biasa Spanyol yang gagal
mempertontonkan kehebatannya di Liga Inggris.
Transfermarkt mencatat
Valdes menghabiskan karirnya sejak 2002 sampai 2014 di tim senior Barcelona.
Total 12 tahun pengabdiannya lantas menjadikan sosok yang memulai karir di tim
junior Barcelona tersebut sebagai legenda di bawah mistar gawang Barca. Semua
gelar yang mungkin diraih oleh seorang pemain di level klub berhasil
dimenangkannya.
Pantas
jika dimata fans Barcelona, Valdes adalah kiper terbaik Spanyol, bahkan lebih
baik daripada Iker Casillas. Bukti sahih tersaji. Dalam catatan Soccerway terlihat perbandingan gelar
yang diraih Valdes tidak kalah dengan Iker Casillas:
Iker
Casillas = La Liga (5), Copa Del Rey (2), Piala Super Spanyol (4), Liga
Champions (3), Piala Super Eropa (2), Piala Dunia Antar Klub / Intercontinental
Club (2).
Victor
Valdes = La Liga (6), Copa Del Rey (2), Piala Super Spanyol (6), Liga Champions
(3), Piala Super Eropa (2), Piala Dunia Antar Klub / Intercontinental Club (2).
Bukti
pengakuan Valdes sebagai kiper terbaik Spanyol setidaknya di La Liga Spanyol
langsung terlihat pada jumlah Zamora Trofi yang dimenangkannya. Trofi
penghargaan untuk kiper yang paling sedikit kebobolan di Liga Spanyol itu
diberikan lima kali kepada Valdes dan hanya sekali dimenangkan Iker Casillas.
Status sebagai salahsatu kiper terbaik dunia boleh jadi akan disematkan ke
Victor Valdes juga jika dirinya mendapatkan kesempatan sama besarnya saat
memperkuat timnas Spanyol.
Karir
Valdes di tim Matador inilah yang sering disebut sebagai bukti nyata
“kesialannya” berada pada era Iker Casillas. Kiper legendaris Real Madrid itu kadung mendapat tempat sebagai pilihan
nomor satu dibawah mistar gawang La Furia
Roja. Sialnya lagi, Iker Casillas nyaris tidak tersentuh cedera parah
selama mengawal gawang Spanyol sehingga praktis kesempatan Valdes untuk beraksi
mencuri perhatian sangat minim.
Meski
gelar juara Piala Dunia 2010 dan Piala Eropa 2008 bersama Spanyol masuk dalam
daftar gelar yang dimenangkan Valdes sepanjang karirnya tetapi gregetnya dipastikan tidak sebagus saat
memenangkan trofi juara bersama Barcelona. Valdes hanyalah seorang “pemandu
sorak” bagi Casillas di bangku cadangan tim Matador dan kondisi tersebut jelas
bertolak belakang dengan statusnya sebagai kiper legendaris Barcelona.
Keputusannya
hijrah ke MU ternyata tidak berjalan mulus. Membawa nama besar dari sukses luar
biasa di Barcelona tidak lantas memberikannya tempat utama di bawah mistar
gawang MU yang sudah dikuasai David De Gea. MU bahkan menjadi titik awal
penurunan karirnya sebelum hengkang ke Middlesbrough dan mulai serius mempertimbangkan
pensiun pada pertengahan 2017 sampai akhirnya secara resmi mantap mengakhiri
karirnya pada awal tahun 2018.
![]() |
Valdes selalu berada di bawah bayang-bayang Iker Casillas - Photo by dailymail.co.uk |
Apapun
itu, Victor Valdes adalah legenda, Kiper legendaris yang sudah menghibur mata
penggemar sepakbola dunia selama bertahun-tahun lewat aksi – aksi penyelamatannya
di bawah mistar gawang. “Garcias por todo (terimakasih untuk semuanya)” ujar
Valdes di Insta Story miliknya (1/1/2018) yang kemudian dihapus sesuai
keinginannya menghapus jejak di akun media sosial agar saat pensiun nanti
dirinya benar-benar menghilang.
Kiper
hebat itu memang telah menghilang meninggalkan mistar gawang yang dikawalnya.
Tetapi memori akan kehebatannya melakukan aksi penyelamatan tidak akan hilang
dalam kenangan seluruh penggemar sepakbola dunia khususnya fans Barcelona.
Terimakasih Victor Valdes.
Post a Comment